Simulasi Rekrutmen Pramugari; STTKD Bimbing Taruni lebih Percaya Diri hadapi Rekrutmen!
Simulasi Rekrutmen Pramugari di STTKD merupakan rangkaian kegiatan rutin yang dilakukan oleh Program Studi Pramugari. Agenda ini dilaksanakan setiap semester Genap pada bulan April atau Mei. Pada tahun 2023 ini, simulasi rekrutmen pramugari di STTKD diadakan pada 15 sampai 17 Mei. Seperti namanya, simulasi merupakan suatu proses di mana Taruna/i STTKD menjalani serangkaian tes dan latihan yang meniru situasi rekrutmen. Hal ini bertujuan untuk menguji kesiapan para Taruna/i dalam memasuki dunia Kerja.
Rangkaian acara Simulasi Rekrutmen Pramugari
Rangkaian acara Simulasi Rekrutmen Pramugari berlangsung selama tiga hari. Pada hari pertama, Kegiatan diisi dengan sesi foto untuk mengambil pass foto, dan persiapan kelengkapan administratif lainnya. Hal ini dimaksudkan agar para Taruni memiliki persiapan yang matang dari segi administrasi saat memasuki dunia kerja. Hal ini penting mengingat persyaratan administrasi merupakan hal pertama yang dinilai saat mendaftar pekerjaan.
Simulasi Rekrutmen Pramugari di STTKD: Peserta Menunggu Pembekalan Psikotes
Performance Check dan Wawancara Bahasa Asing
Pada hari kedua, kegiatan berupa performance check atau pemeriksaan Fisik dipandu oleh Ibu Menik Andrianti. Pemeriksaan ini meliputi pemeriksaan umum seperti Tinggi Badan, Berat Badan, Dresscode, bekas luka, dan kesehatan secara umum untuk memastikan kesiapan secara fisik sesuai ketentuan dalam dunia penerbangan. Hal ini penting mengingat dalam dunia Penerbangan, Seorang pramugari harus memiliki kebugaran fisik untuk mampu menjalankan tugas-tugasnya dengan baik.
Simulasi Rekrutmen Pramugari di STTKD; Interview Bahasa Inggris
Rangkaian acara berikutnya adalah Interview Bahasa Inggris dan Bahasa Mandarin. Bahasa Inggris di pandu oleh Ibu Anita Nur Ma’syiah untuk conversation dan English on Job Related dipandu oleh Ibu Nanik Riananditasari. Selanjutnya, Wawancara dalam Bahasa Mandarin dipandu oleh Ibu Yuniar Istiyani. Pramugari merupakan pekerjaan yang bersentuhan langsung dengan Penumpang. Kemampuan komunikasi yang baik adalah salah satu kunci dari pelayanan yang sesuai standar. Untuk itu, wawancara ini bertujuan untuk mengetahui kesiapan dan kemampuan Komunikasi bahasa Asing Taruna/i STTKD.
Baca Juga:
Pentingnya kemampuan berbahasa asing bagi Pramugari
Pembekalan Psikotes
Di hari terakhir, acara ini ditutup dengan Psikotest preparation atau pembekalan Psikotes. Agenda ini dipandu oleh Ibu Annike Resty Putrie. Psikotes, atau psikologi tes, adalah tes atau evaluasi psikologis yang dirancang untuk mengukur kemampuan, kepribadian, atau karakteristik psikologis seseorang. Tujuan utama psikotes adalah untuk menggali pemahaman yang lebih dalam tentang individu dan memprediksi kinerja atau potensi mereka dalam berbagai konteks, misalnya dalam lingkungan kerja.
Psikotes sering digunakan dalam proses seleksi karyawan, termasuk dalam rekrutmen pramugari, untuk mengidentifikasi calon yang memiliki kualifikasi dan kemampuan yang sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.
Antusiasme Peserta Simulasi Rekrutmen Pramugari
Peserta Simulasi Rekrutmen Pramugari di STTKD merupakan Taruna/i Program studi D1 Pramugari (46 Taruna/i) dan D3 Manajemen Transportasi konsentrasi pramugari (12 Taruni). Ibu Menik Andrianti selaku Ketua Penyelenggara kegiatan ini menyampaikan bahwa “(Peserta) Antusias karena dengan adanya ini (Simulasi Rekrutmen Pramugari) dapat menjadi gambaran bagi mereka saat menghadapi rekrutmen di Maskapai”. Beliau juga berpesan agar Taruna/i untuk tetap menjaga semangat belajar mereka dan pantang menyerah apabila hendak menjadi Pramugari/a. “Intinya tetap semangat, upgrade diri, agar tercapai cita cita menjadi pramugari”, Pungkasnya.
Baca Juga :
Sekolah Pramugari Terdekat di Jawa Tengah dan Jogja